Proyek Laboratorium Tak Kunjung Selesai, Sekretaris Komisi II Minta Kontraktor di Evaluasi

  • Whatsapp
Proyek Laboratorium UPTD Labkesda Kota Bekasi, di Jalan Komodo Raya, Perumnas I Bekasi Barat, tak kunjung selesai, Kamis (7/9/2023).

Kanalbekasi.com – Sekretaris Komisi II, DPRD Kota Bekasi, Alimudin mendesak Dinas Perrumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Bekasi (Diseperkimtan), segera menyelesaikan proyek pembangunan Laboratorium UPTD Labkesda Kota Bekasi.

Jika sampai batas waktu kontrak dan perpanjangan kontrak poyek belum juga rampung, maka patut dipertanyakan kemampuan serta pengalaman kontraktornya.

Bacaan Lainnya

Alimudin mendesak Disperkimtan, segera mengevaluasi kontraktor yang mengerjakan laboratorium UPTD Labkesda Kota Bekasi, di Jalan Komodo Raya, Perumnas I Bekasi Barat.

Menurut kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bekasi ini, bahwa pihak rekanan yang telah dinyatakan menang melalui proses tender, tentunya harus siap melakukan pekerjaannya dengan waktu yang telah ditentukan.

“Kan sudah ada kesepakatan antara kedua belah pihak, mulai dari proses tender sampai proses pekerjaannya. Kami minta Disperkimtan mengevaluasi kontraktor yang mengerjakannya. Dan kami juga mempertanyakan perencanaan dan pengawasan yang dilakukan oleh Disperkimtan terkait molornya proyek pekerjaan laboratoirum ini,” ungkap Alimudin kepada www.kanalbekasi.com, Kamis (7/9/2023).

Pembangunan Laboratorium UPTD Labkesda Belum Selesai, Alasan Kontraktor Baru Belajar Kerjakan Proyek

Dijelaskan Alimudin, laboratorium memiliki peranan penting untuk mengetahui jenis penyakit maupun menguji sampel secara akurat. Karena itu, Pemkot Bekasi dan DPRD, menyetujui anggaran pembangunan laboratorioum UPTD Labkesda tahun 2023 senilai Rp. 600.715.000.00.

“Laboratorium ini kan sangat penting karena menyangkut kebutuhan masyarakat. Karena itu, pada saat pandemi Covid-19 lalu, kita sepakat dan menyetujui anggaran untuk pembangunan laboratorium, untuk menguji sampel jenis penyakit secara akurat,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Bekasi, Widayat Subroto Hardi bakal menegaskan akan meninjau langsung proyek pembangunan Laboratorium UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkeskda).

“Saya akan cek,” kata Widayat Subroto Hardi, usai menghadiri rapat Paripurna di Gedung DPRD, Rabu (6/9/2023).

Subroto menambahkan, pihaknya ingin pembangunan laboratorium UPTD Labkesda Kota Bekasi yang dikerjakan CV. Wahyu Adi Perkasa, dapat selesai sesuai kesepakatan kontrak kedua belah pihak.

“Sejauh ini, kami ingin bangunan ini selesai dengan bagus. Kalau gak selesai sementara duitnya udah keluar, gimana gak selesainya?,” tandas Subroto.(boy)

Pos terkait