Butterfly Consulting Indonesia Siap Cetak SDM Berkualitas

  • Whatsapp
Owner Butterfly Consulting Indonesia, Yeni Dewi Siagian

KanalBekasi.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan daya saing industri pengembangan keterampilan professional adalah hal penting. Perusahaan perlu meningkatkan kompetensi tenaga kerja untuk memenuhi kebutuhan operasional yang semakin kompleks sebagai bentuk investasi jangka panjang pada perkembangan profesional karyawan.

Butterfly Consulting Indonesia telah berpengalaman menyelenggarakan program pelatihan dan pengembangan sebagai investasi mencetak sumber daya manusia (SDM) berkualitas. Program pelatihan dirancang tidak hanya memenuhi kebutuhan jangka pendek tetapi juga untuk mendukung pengembangan karir jangka panjang para professional. Setiap peserta akan mendapatkan sertifikasi dari Kementrian Ketenagakerjaan Republik Indonesia dan BNSP dalam mengembangkan kemampuan mereka di bidangnya.

Bacaan Lainnya

“Butterfly consulting indonesia hadir di Bekasi sebagai one stop solution buat para company atau perusahaan, sekolah, bahkan pribadi yang ingin mengembangkan dirinya atau karyawannya untuk creating the gap dengan orang lain atau perusahaan lain,” kata Owner Butterfly Consulting Indonesia, Yeni Dewi Siagian, Selasa (20/8)

Program pelatihan yang ditawarkan Butterfly Consulting Indonesia antara lain human resources, Leadership, tekhnologi dan digital transformation, soft skill development dan customize training solutions.

“Program pelatihan ini menawarkan berbagai manfaat yang signifikan, baik bagi individu peserta maupun bagi organisasi yang mereka wakili diantaranya Peningkatan Keterampilan dan Pengetahuan, Pengembangan Karir dan masih banyak lagi,” jelasnya.

Yeni mengatakan Keunggulan dari program pelatihan Butterfly consulting Indonesia adalah adanya sertifikasi yang diakui secara nasional, yaitu Badan Nasional Sertifikasi Profesi (RNSP). Sertifkasi ini menjamin bahwa peserta pelatihan telah memenuhi standar kompetensi yang diakui sehingga meningkatkan daya saing mereka di pasar tenaga kerja. Dengan sertifikasi BNSP, peserta tidak hanya mendapatkan peningkatan keterampilan, tetapi juga pengakuan formal atas kemampuan mereka, yang merupakan aset herharga dalam pengembangan karier jangka panjang.

“Dengan program pelatihan ini, kami berkomitmen untuk mendukung para profesional dan organisasi dalam mencapai potensi maksimal mereka,” pungkasnya.

Bagi yang tertarik untuk melakukan training bersama Butterfly Consulting Indonesia bisa mengecek langsung ke website resmi Butterfly Consulting Indonesia atau menghubungi nomor 0822 8002 6020. (red)

 

Pos terkait