KanalBekasi.com – Bertepatan dengan pelaksanaan Car Free Day di ruas Jl. A. Yani, Pemerintah Kota Bekasi melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) menggelar perayaan dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-30 dan Hari Kontrasepsi Internasional Ke-16, yang dihadiri langsung oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto bersama istri, Wiwiek Hargono, Kepala Dinas Pengendalian penduduk Dra Ika Indah Yarti MSi dan kepala Perangkat Daerah Kota Bekasi, Minggu (17/09).
Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-30 berfokus pada penguatan peran keluarga dalam mempercepat upaya penurunan stunting di Indonesia, maka dari itu peningkatan pengetahuan dan pemahaman keluarga serta komunitas terkait merupakan sebuah bekal untuk penerapan pencegahan stunting.
Begitupun dengan peringatan Hari Kontrasepsi Internasional Ke-16, dimaknai sebagai upaya guna meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya perencanaan keluarga dengan berbagai pilihan metode kontrasepsi yang ada.
Menghadirkan testimoni dari penggiat KB pria, wanita, keluarga yang sudah bebas dari resiko stunting, keluarga bahagia berkualitas dan penyerahan hadiah untuk Fasilitas kesehatan terbaik dalam pelaporan pelayanan KB (SIGA), Tim Pendamping keluarga Terbaik serta Kampung KB dan Kp KB terbaik dalam lomba video menu dahshat terbaik .
Momentum Harganas 2023, diharapkan dapat menjadi daya ungkit keberhasilan program dan penguatan komitmen bersama dalam rangka menurunkan stunting yang mana dari segala upaya yang kami lakukan bersama, angka stunting di Kota Bekasi tercatat mengalami penurunan dari 2019 hingga 2022, dan akan terus ditekan hingga tujuan zero stunting tercapai, oleh sebab itu, peningkatan pengetahuan dan pemahaman keluarga berperan penting untuk pencegahan stunting dan mempersiapkan anak agar tumbuh kembang optimal,” ujar Tri dalam sambutannya.
Salah satu upaya menuju zero stunting di Kota Bekasi adalah dengan mengencarkan Pelayanan KB Metoda Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) yang merupakan sebuah langkah penting dalam meningkatkan kualitas SDM Indonesia, guna mendukung komitmen pemerintah SDM Unggul Indonesia Maju.
“Perencanaan keluarga adalah poin penting yang harus dipersiapkan setelah menikah. Dengan perencanaan keluarga yang matang, pasangan bisa mengembangkan diri dan karier. Kemampuan untuk merencanakan kehamilan termasuk memilih kontrasepsi juga berperan penting untuk percepatan pencapaian program Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) secara menyeluruh, agar terlahir dan mampu mencetak generasi unggul menuju Indonesia Emas 2045,” imbuh Tri.
Perayaan Harganas 2023 dan Hari Kontrasepsi Internasional Ke-16 menjadi begitu meriah dengan adanya gerak jalan dan senam bersama para Kader Tim Pendamping Keluarga (TPK) serta Kader Kampung KB se- Kota Bekasi, juga spesial menghadirkan berbagai door prize menarik bagi yang beruntung. (adv/hms)